Niatan Persebaya untuk menghapus imej buruk tak hanya sekedar isapan jempol belaka. Selain melakukan pergantian nama suporter, Persebaya juga menggagas pertemuan dengan suporter-suporter dari tim lain. Dalam pertemuan itu, mereka akan mengundang Emha Ainun Najib dan Dick Doank.
Nantinya, pertemuan lintas suporter itu akan dihadiri Bonek (supporter Persebaya), Jakmania (Persija Jakarta), Viking (Persib Bandung), Aremania (Arema Malang), LA Mania (Persela Lamongan), Pasoepati (Persis Solo), Panser Biru (PSIS). Kelak pertemuan itu akan digelar di Gedung Balai Pemuda, Surabaya, Minggu (28/2/2010) mendatang.
Saleh berharap, dengan adanya pertemuan itu suporter yang selama ini bermusuhan menjadi akur. Selain itu, ia juga ingin menciptakan suasana damai antar suporter di Indonesia. ''Saya dan Cak Nun (Emha Ainun Najib) akan memfasilitasi pertemuan itu. Kenapa pertemuan itu digelar di Surabaya, sebab koordinasi dan biayanya lebih murah,'' ucap Saleh, Senin (1/2/2010).
Sedangkan, Saleh sendiri memberikan deadline hingga sebelum lawan Sriwijaya FC, 10 Februari mendatang. Saleh mengungkapkan, semua kelompok suporter akan didata dan diverifikasi oleh klub dan pihak kepolisian. ''Nanti mereka didaftarkan by name dan adress. Jadi kalau ada kerusuhan dan itu bukan anggota kami, maka kami tidak bisa tanggung jawab. Kalau ada yang melanggar, maka KTA akan dicabut dan kelompok itu akan kita blacklist,'' pungkas Saleh.
oke maju terus persebayaku…
sumber : beritajatim.com

0 komentar:
Posting Komentar